Selasa, 31 Agustus 2021

Sosial Media Keren Untuk Kamu Yang Suka Kulineran

 


Buat kamu yang hobi memasak atau kulineran, udah pada tahu belum tentang Sosial Media Yummy App yang khusus menyoroti tentang memasak, makanan dan resep makanan. Aplikasi sosial media ini udah bisa kamu download di playstore dan dimainkan layaknya social media lain seperti Instagram, facebook dan juga twitter. Loh memang sekeren apa sih sosial media Yummy App ini sampai bisa disandingkan dengan sosial media popular lainnya ? Apakah fitur-fiturnya bisa sekeren sosial media yang lain ?

                Sosial media Yummy App ini juga memiliki fitur yang sama seperti yang ada di sosial media pada umumnya, yaitu memposting status/resep dengan memberikan hastag dan menandai teman dalam postingan kita tersebut. Pada saat proses kamu  memposting resep masakan mu sendiri ini, kamu akan menemukan detail template untuk memasukkan resep kamu, di mulai dari tabel bahan-bahan, kemudian tahapan memasak yang juga bisa disertai dengan foto pada setiap tahap pengolahannya.

Kemudian ada juga fitur trending untuk mengetahui resep yang sedang trend saat ini. Selain mendapat rekomendasi resep dari fitur trending ini, kamu juga bisa menggunakan fitur pencarian resep yang kamu mau, bahkan kita bisa memberikan rating kepada resep yang kita sukai dan menyimpannya menjadi resep favorit. Resep yang bisa kamu cari di fitur ini sangat beragam, dari makanan nusantara sampai dengan makanan internasional. Tak hanya itu saja, resep dari orang lain ini juga bisa kamu masak ulang, lalu memposting hasil recook resep tersebut.

Buat kamu yang ingin mendapatkan lebih banyak lagi pengalaman, ada juga fitur “event dan promosi” yang berisi informasi kegiatan-kegiatan seru yang bisa diikuti oleh seluruh pemilik akun, seperti kegiatan kompetisi, kuis, kursus online dan juga informasi data tentang dunia kuliner.

                Dan yang tidak kalah menarik lagi nih, di sosial media Yummy App juga ada akun official dari pesohor-pesohor dalam dunia kuliner yang sudah terkenal di Indonesia, termasuk juga akun dari produk-produk bahan makanan dari brand-brand ternama dalam dunia perkulineran di Indonesia. Wah kalau seperti ini sih udah fix yah, aplikasi ini sudah sangat didukung oleh pelaku penting di industri kuliner di Indonesia

Dan ini nih yang paling menarik dan tidak ada duanya. Pernah nggak kamu lagi pas mau masak tapi bahan-bahan yang kamu miliki di dapur sedang menipips alias terbatas ? Jadi ini nih kerennya si Aplikasi Yummy ini ketika kamu lagi punya bahan yang terbatas di dapur mu, aplikasi yummy bisa jadi penyelemat untuk memberikan ide makanan, tinggal kamu pilih beberapa bahan makanan yang tersedia di dapur mu, lalu aplikasi ini akan langsung bisa memberikan rekomendasi terbaiknya sesuai dengan bahan-bahan yang kamu punya saat itu.

Dan selanjutnya yang juga gak kalah seru adalah dengan kamu mengupload resep mu sendiri, kamu bisa mengumpulkan poin yang bisa dicairkan menjadi pundi-punding uang. Wah ini bisa jadi motivasi buat kamu nih utuk menciptakan resep-resep yang orisinil, karena resep kamu sangat diapresiasi di aplikasi Yummy ini.

Dan yang terakhir, selain kamu bisa mendapatkan pengalaman-pengalaman seru yang sudah disebutkan sebelumnya, kamu juga bisa bertemu komunitas baru untuk berbagi pengalaman, menambah teman dengan saling mengikuti akun, mengirim pesan/ komentar dan men-tag teman-teman baru kamu dalam postingan resep kita. Jadi kalau kamu memang menyukai dunia kuliner, maka belum terbukti sah kalau kamu belum join sosial media Yummy App ini. Yuk jadiin pengalaman memasak dan kulineran kamu jadi lebih berarti bersama Yummy App.

Meningkatkan Daya Tahan Tubuh Bersama Berto Imunku

Siapa di sini yang setuju kalau selama masa pandemi ini masyarakat jadi lebih perhatian dengan kesehatan tubuh. Hal ini sangat lumrah karena memang kita semua harus ikut berkontribusi dan berjuang melawan virus covid-19 yang sudah melanda dunia selama kurang lebih 1,5 tahun belakangan ini. Salah satu kontribusi yang bisa kita lakukan agar terhindar dari paparan virus Corona ini selain dengan protokol kesehatan, adalah dengan menjaga daya tahan tubuh. Banyak cara yang dapat kita lakukan untuk menjaga imun tubuh yaitu dengan cara berolahraga, beristirahat yang cukup, mengelola stres dengan baik dan yang paling penting memberikan asupan yang baik ke dalam tubuh kita.

Pada dasarnya tubuh manusia itu memiliki imun tubuh, akan tetapi imun tubuh ini kondisinya bisa berubah menjadi lemah atau pun kuat. Hal ini bisa terjadi karena beberapa faktor seperti penuaan, kurang gizi, penyakit, bahkan obat-obatan tertentu. Ada fakta yang cukup menarik mengenai asupan yang bagus guna memperkuat imun tubuh kita untuk melawan virus corona. Mengkonsumsi makanan yang mengandung aktioksidan tinggi dan makanan dengan kadar glikemik yang seimbang dapat menambah daya tahan tubuk kita terhadap virus.

Zat antioksidan ini dapat melawan radikal bebas di dalam tubuh kita yang mengganggu kerja imun tubuh, sehingga tubuh kita menjadi tidak mudah terinfeksi virus Corona. Selain itu zat antioksidan ini juga  berfungsi untuk melawan virus jika virus ini sudah masuk ke dalam tubuh kita, dapat menghambat perkembangan virus yang masuk, dan bahkan dapat membantu proses penyembuhan. Makanan-makanan yang mengandung zat antioksidan diantaranya adalah sayur-sayuran, tanaman herbal/ rempah-rempah seperti jahe, kunyit, dan bawang, buah-buahan seperti mangga, stroberi, kemudian teh, kopi, biji-bijian serta makanan laut.

Selanjutnya mengatur kadar glukosa dalam darah berdasarkan beberapa penelitian juga dapat membantu daya tahan tubuh terhadap virus. Sebuah proyek pembelajaran yang disebut Blue Brain dalam penelitiannya disebutkan bahwa peningkatan kadar glukosa dapat menyebabkan tingkat keparahan penyakit menjadi lebih tinggi termasuk penyakit yang disebabkan oleh virus. Dalam penelitian ini ditemukan bahwa kadar glukosa yang tinggi memberikan kondisi ideal bagi virus corona untuk melewati pertahanan awal tubuh, dimana virus corona memasuki sistem pernapasan dan melawan sistem kekebalan di paru-paru. Kadar glukosa yang lebih tinggi mengakibatkan penghancuran pertahanan antivirus di paru-paru, menurunkan sistem kekebalan dan menyebabkan badai sitokin yang dapat membuat penyakit menjadi jauh lebih serius. Maka dapat disimpulkan bahwa orang yang memiliki gula darah tinggi seperti para penderita diabetes sangat rentan sekali jika terinfeksi virus corona ini. Dalam hal ini siapa pun bisa mengalami gula darah tinggi, bahkan pada orang yang tidak menderita diabetes sekalipun. Maka dari itu masyarakat sangat dianjurkan untuk mengkonsumsi makanan dengan kadar glikemik yang seimbang untuk mencegah kenaikan kadar gula darah dan menjaga kadar gula darah tetap stabil.

Makanan dengan indeks glikemik tinggi seperti nasi putih, roti tawar putih, kentang, minuman bersoda, dan minuman manis dapat dicerna secara cepat oleh tubuh, sehingga membuat kadar gula darah naik dengan lebih cepat. Sedangkan makanan dengan indeks glikemik rendah seperti sebagian besar buah dan sayuran, biji-bijian utuh, kacang-kacangan, susu rendah lemak dan produk herbal/ rempah-rempah adalah makanan yang dicerna oleh tubuh secara perlahan, sehingga tidak menyebabkan kadar gula darah naik secara drastis. Maka agar asupan makanan yang mengandung glikemik ini jadi lebih seimbang, pilihlah makanan dengan mengatur jumlahnya menjadi lebih seimbang antara makanan yang mengandung glikemik tinggi dengan makanan yang mengandung glikemik rendah. Jika dirasa kamu sudah terlalu banyak makanan berglikemik tinggi, maka selanjutnya dapat diganti dengan makanan yang berglikemik rendah.



Lalu yang tidak kalah penting juga adalah memberikan asupan tambahan seperti Booster imun minuman kesehatan yaitu Berto ImunKu yang diproduksi oleh PT Martina Berto Tbk dari Martha Tilaar. Berto ImunKu berfungsi sebagai immunomodulator untuk meningkatkan imun tubuh secara alami yang memiliki kandungan berbagai rempah herbal nusantara seperti Meniran, Jahe, Kunyit, Kencur, Temulawak, dan Madu. Rempah-rempah yang terkandung dalam Berto ImunKu ini juga bisa menjadi penambah antioksidan dan penyeimbang asupan glikemik, selain pastinya meningkatkan imun tubuh kita.

Jadi buat sahabat dimana pun berada, semoga informasi ini dapat bermanfaat yah untuk kita semua. Dan selalu pastikan agar selalu tersedia makanan yang mengandung zat antioksidan, dan mengatur makanan dengan indeks glikemik yang seimbang serta supleman kesehatan andalan kamu Berto ImunKu di meja makan keluarga kita, agar kita semua dapat terus mengupayakan terhindar dari infeksi virus corona dan tidak lupa jaga terus protokol kesehatannya demi Indonesia bebas dari corona.  


Minggu, 20 Juni 2021

Fakta Seru Hostel Yang Bikin Travelling Kamu Jadi Lebih Berwarna Bersama BestHostels

“Dialah yang menjadikan bumi itu mudah bagi kamu, maka berjalanlah di segala penjurunya dan makanlah sebagian dari rezeki-Nya. Dan hanya kepada-Nya-lah kamu (kembali setelah) dibangkitkan." (Al-Mulk : 15)

Gimana kalau kamu mendengar firman tuhan yang satu ini ? Wah seru yah ternyata umat manusia memang sudah diperintahkan tuhan untuk menjelajahi bumi ini loh, untuk mencari rezeki yang sudah disebarkan di seluruh penjuru bumi oleh Tuhan Yang Maha Sempurna.

Dan banyak sekali aktivitas yang dapat memenuhi perintah tuhan yang satu ini loh, salah satunya yang paling banyak disukai oleh masyarakt baik dari zaman dahulu hingga sekarang adalah travelling. Cara masyarakat melakukan travelling pun selalu berubah seiring berjalannya waktu, yang pasti travelling di zaman now segalanya sudah menjadi lebih mudah, dari segi transportasi, akomodasi sampai dengan pembiayaannya.

Jadi buat sahabat generasi milenial dan generasi gen Z, udah pernah travelling kemana aja nih baik di dalam negeri ataupun di luar negeri ? Atau kalian baru akan memulainya ? Wah dijamin deh ini bakal jadi aktivitas dan pengalaman yang banyak positifnya  dan pastinya bikin ketagihan. Melakukan travelling itu banyak sekali manfaatnya loh, seperti mensyukuri nikmat alam yang sudah diciptakan Tuhan, menjalin komunikasi dan silahturami dengan orang-orang baru yang kamu jumpai selama perjalanan, mendapatkan pengetahuan baru dari daerah yang kamu kunjungi, belajar mengatur waktu, belajar bersabar ketika mengalami hal yang kurang baik di perjalanan, menghilangkan kejenuhan rutinitas, termasuk juga pastinya mencari peluang rezeki yang tak terduga melalui perjalanan travelling kamu.

Seperti yang disebutkan di atas, salah satu kemudahan untuk kita para generasi milenial dan gen Z untuk melakukan aktivitas ini, salah satunya adalah dari segi akomodasi. Yup selama melakukan perjalanan travelling ini kita butuh tempat untuk berisitirahat pastinya, yaitu penginapan yang nyaman dan juga memberikan kamu pengalaman lebih dari hanya rabahan di penginapan.

Untuk penginapan ini ada banyak pilihan yang bisa kamu coba seperti hotel dan hostel, dimana kedua jenis penginapan ini pastinya akan memberikan pengalaman yang berbeda. Buat kamu yang lebih menyukai privasi pastinya hotel lebih bisa meng-cover kebutuhan kamu yang satu ini, akan tetapi belum tentu bisa membeli sebuah pengalaman yang lebih berwarna kalau kamu menginap di Hostel.

Seperti yang kita tahu, salah satu perbedaan hotel dengan hostel adalah dari segi tempat tidurnya, kalau di hotel dalam satu ruangan besar biasanya memiliki tempat tidur yang jauh lebih sedikit dibandingkan di hostel yang ruangannya berbentuk asrama dimana dalam satu ruangan ada banyak tempat tidur, bisa 4 bahkan sampai belasan jumlahnya. Jadi kalau kamu menginap di hotel sebenarnya pengalamannya tidak terlalu berbeda jauh sih dengan tempat tidur di rumah mu sehari-hari. Jadi kalau kamu mau punya pengalaman yang berbeda dan unik, harus banget nyobain menginap di Hostels dari platform besthostels.co.id kebanggaan Indonesia. Lalu seistimewa apa sih menginap di Hostels itu dibandingkan dengan jenis penginapan lainnya?

Wah ini wajib banget kamu pantengin nih supaya kita para generasi milenial dan gen z mendapatkan pelajaran dan pengalaman yang belum tentu bisa didapatkan oleh generasi sebelum kita.

1. Menjalin persahabatan dengan para traveller dari seluruh dunia

Punya sahabat dari seluruh dunia melalui travelling akan lebih terbuka kesempatannya kalau kamu menginap di hostel, karena di kamar hostel ini kamu pasti akan bertemu dengan para penghuni lainnya yang belum kamu kenal. Dan disinilah perkenalan akan bermula, yang akan dilanjutkan dengan sharing pengalaman travelling dan akhirnya menjadi persahabatan yang bisa saling mengunjungi di masa depan.  

2. Ketemu sesama traveller yang bisa bikin kamu bisa pergi ke tempat-tempat yang tak terduga

Dan dari sharing pengalaman sesama traveller inilah yang bisa bikin kamu jadi tahu tempat-tempat yang belum diketahui sebelumnya dan bikin perjalanan kamu lebih random dan penuh kejutan.

3. Bikin biaya travelling kamu jadi lebih hemat

Seperti yang kita tahu, terkadang perjalanan travelling itu bisa jadi lebih hemat kalau lebih banyak orang, jadi paket wisata yang kamu incar ini bisa lebih hemat dengan adanya sahabat baru kamu ini.

4. Solo travelling di masa pandemi yang lebih masuk akal

Solo travelling di masa pandemi ini sepertinya akan jadi pilihan yang tidak terelakan lagi yah, tapi tenang dengan menginap di hostel ini, nggak akan bikin perjalanan kamu terasa sepi, melainkan jadi berwarna dengan sahabat baru mu.

Gimana udah bisa bikin kamu jatuh cinta belum sama hostel ? Terus gimana sih caranya menemukan penginapan hostel yang sesuai keinginan kamu ini ? Nah kalau ini daripada kamu cari hostel di platform yang menyediakan semua tipe penginapan, mending langsung aja cari di platform khusus yang bisa langsung merekomendasikan hostel-hostel terbaiknya khusus untuk kamu di Indonesia, apalagi kalau bukan besthostels.co.id. Yup platform yang satu ini memang udah paling paling tepat di bidang per-hostel-an sih, dari segi harga yang pastinya bersaing, promo-promo yang menggiurkan, kemudahan dalam bertransaksi, dan hostel-hostel yang tidak hanya memberikan kamu tempat untuk rebahan aja selama liburan, tapi juga menghadirkan pengalaman travelling kamu yang lebih berwarna dengan rekomendasi paket jelajah wisata yang tidak akan terlupakan. Tidak hanya itu, akses untuk transportasi juga menjadi salah satu jasa layanan di besthostels.co.id yang bisa kasih kamu kemudahan untuk menjelajah tempat-tempat wisata yang mau kamu kunjungi.

So akomodasi udah siap, keribetan transportasi udah teratasi, biaya yang aman di kantong sudah bukan jadi masalah, dan tanggal merah sudah di depan mata, maka ini udah saatnya kamu siapkan tas koper dan tas backpack kamu untuk menjelajah Indonesia yang Indahnya tidak tertandingi ini. Eits tapi jangan lupa karena sekarang ini masih masa pandemi, jadi persiapan travelling-nya harus lebih ekstra yah dari dokumen sesehatan dan prokesnya yang lebih ketat. Yuk bikin pengalaman travelling kamu di masa pendemi ini jadi lebih seru dengan menginap di hostel bersama besthostels.co.id.

 

 



Senin, 31 Mei 2021

JULO PINJAMAN ONLINE UNTUK PARA PEMINJAM BERTANGGUNGJAWAB DALAM MEWUJUDKAN CITA-CITA MULIA

 


Ayo siapa di sini yang punya cita-cita besar tapi masih terhambat dengan masalah keuangan ? Cita-cita membahagiakan orangtua pergi haji dan umroh, atau membahagiakan pasangan memiliki rumah idaman keluarga, atau untuk buah hati tercinta agar dapat mewujudkan cita-citanya melalui jalur pendidikan yang berkualitas. Terus gimana dong kalau secara keuangan belum cukup ? Sebenernya jawabannya cuma satu sih, yaitu terus berusaha untuk bisa mendapatkan peghasilan yang lebih memadai hingga terkumpul dana yang cukup untuk mewujudkan cita-cita  kalian tersebut. Iya sih itu bisa terjadi kalau kita punya banyak waktu menuju hal tersebut. Lalu bagaimana kalau karena satu lain hal, cita-cita tersebut harus segera diwujudkan ? Alias tidak bisa menunggu. Maka jawabannya adalah menggunakan produk keuangan kredit pinjaman. Eits tapi walaupun namanya pinjaman, ikhtiar untuk bisa mendapatkan penghasilan yang lebih baik juga harus tetep jalan yah.

Karena sekarang jamannya serba online, ayo siapa di sini yang pernah dapat penawaran pinjaman online, baik itu melalui SMS atau email atau sosial media lainnnya ? Wah pinjaman online memang bisa sangat menggiurkan yah apalagi kalau ada embel-embel degan syarat yang mudah. Wah padahal syarat yang mudah itu belum tentu bertanggung jawab loh. Apalagi kalau ini untuk mewujudkan cita-cita besar kamu, jadi kalau cara mencapainya dengan cara yang mudah, maka ketika cita-cita tersebut tercapai tidak akan terasa gregetnya, alias tidak terasa rasa puas dan kurang motivasinya.   

Kenapa sih meminjam uang itu harus bertanggung jawab ? Iya dong jangan kamu pinjam uang tapi di kemudian hari malah kesulitan untuk mengembalikan pinjaman itu. Dan hati-hati juga bahwa hutang pinjaman konvensional yang berbunga itu termasuk riba loh, jadi yuk ah hati-hati dalam memanfaatkan produk keuangan pinjaman ini yah.

Coba mana yang akan kamu pilih pinjaman online dengan syarat yang mudah atau pinjaman online syarat yang ribet ? Pasti kebanyakan orang lebih banyak yang memilih pilihan yang pertama yah. Tapi apakah pilihan yang pertama itu bersifat aman, belum tentu loh. Maksudnya aman itu gimana sih ? Perjanjian dalam kredit pinjaman antara pihak peminjam dengan pemberi pinjaman harus memiliki aturan yang jelas. Kemudian untuk  data nasabah juga harus aman, jangan sampai data yang sudah kita berikan kepada Lembaga keuangan ini digunakan untuk hal-hal yang tidak baik, misal digunakan untuk data pinjaman fiktif dan lain-lain.

Pada dasarnya setiap orang yang ingin menggunakan jasa kredit pinjaman itu harus disurvey atau dicek dulu kelayakannya, apakah nasabah tersebut layak mendapatkan pinjaman tersebut berdasarkan latar belakang nasabah tersebut, dari segi finansial, keluarga, pekerjaan dan lain-lain. Begitu pun pada produk pinjaman online atau kredit digital Julo, prosedur ini juga ada pastinya.

Makanya kalau kamu pernah mendaftar kartu kredit atau pengajuan kredit lainnya, pasti salah data yang diminta adalah data kontak salah seorang anggota keluarga yang bisa dihubungi. Tujuannya agar Lembaga keuangan tersebut dapat menghubungi dan mengkonfirmasi kebenaran dari data yang diberikan nasabah. Akan tetapi seperti yang kita tahu, data kontak anggota keluarga ini biasanya dapat dimanipulasi oleh nasabah, alias tidak memberikan data kontak keluarga yang sebenarnya, atau malah memberikan data kontak teman yang tidak ada hubungan keluarga. Lalu kenapa surveyor Lembaga keuangan ini harus menkonfirmasi kepada keluarga sih ? Tujuannya tidak lain dan tidak bukan, adalah agar jika nasabah yang bersangkutan bermasalah dalam melunasi pinjamannya, maka pihak Lembaga keuangan bisa mengalihkannya kepada keuarga yang bersangkutan.

Kalau biasanya di Lembaga keuangan kredit lainnya hanya dimintai satu kontak keluarga, maka di Julo akan dimintai dua kontak keluarga dekat, dan salah satunya adalah nggak main-main yaitu harus kontak ibu kandung. Wah kalau gini serasa ngutang diawasi ibu sendiri yah, atau pinjaman kredit tapi serasa dipinjamin uang sama ibu sendiri. Eh tapi jangan salah loh, tujuannya ini adalah supaya bisa bikin kamu jadi peminjam yang lebih bertanggung jawab dengan kredit pinjaman yang kamu gunakan, harus benar-benar difikirkan tujuan dari pinjaman kreditmu, jangan minjamnya hanya untuk kesenangan diri sendiri, tapi malah merepotkan keluarga pada akhirnya. Apalagi ini kan untuk mewujudkan cita-cita besar kamu yang mulia untuk keluarga.

Memang sih di Julo ini prosedur berkas yang harus kamu upload tidak sedikit yah, dari KTP, foto selfi, sampai dengan slip gaji, yah tapi itu kan juga demi kebaikan kamu, supaya kamu tetap berada di jalan yang benar dan tidak memiliki kesempatan untuk menyelewengkan kredit pinjaman yang sudah diberikan oleh Julo. Emangnya kamu mau syarat pinjamannya mudah, terus kamu jadi tergiur beli macam-macam barang untuk kebutuhan hedon kamu, tapi ujungnya bikin kamu dikejar-kejar sama debt colletor atau bahkan sampai masuk penjara gara-gara hutang. Lalu apa bedanya dengan pinjam uang kepada rentenir, wah ini sih nggak Julo banget dong.

Lalu gimana nih untuk kalian yang beragama islam yang mengharamkan riba, yaitu pinjaman berbunga yang diharamkan di agama islam. Memang sih sebaiknya pinjaman online konvensional seperti ini sangat tidak disarankan jika kamu ingin menghindari dosanya riba. Makanya buat para generasi islam gunakanlah pinjaman Julo ini hanya untuk hal-hal yang mendesak saja yah, yang kebutuhannya dananya hanya untuk dalam beberapa hari saja. Loh memang kalau pinjamannya hanya untuk beberapa hari saja bisa terbebas dari riba ? Terus bukannya kredit pinjaman online ini bungannya biasanya bulanan yah ? Sebenarnya tidak bisa terbebas dari riba juga sih, akan tetapi pinjaman di Julo ini bunganya dapat dipecah jadi bunga harian loh, jadi kamu bisa meminimalisir lama waktu pinjaman konvensional Julo ini. Di Julo ini bunga pinjamannya dapat dihitung harian, jadi kalau kamu ingin cepat-cepat melunasi pinjaman kamu, jadi bisa lebih rendah deh bunganya, dan kamu bisa cepat-cepat terbebas dari dosanya riba.

Jadi gimana masih mau coba pinjaman online yang syaratnya mudah itu, tapi bikin kamu jadi nggak bertanggungjawab ? Wah itu mah nggak ada untungnya sama sekali yah, yang ada malah jadi banyak ruginya. Jadi mendingan pakai Kredit Digital Julo yang ketat prosedurnya di awal, akan tetapi di akhir akan menuai tercapainya cita-cita mulia kamu untuk keluarga dengan cara yang aman, terpercaya dan bertanggung jawab.

Rabu, 20 Mei 2020

ALL FROM HOME CARA TERBAIK MENJALANKAN RAMADHAN


Memiliki dua fungsi pekerjaan di sebuah lembaga pendidikan dan harus membawa seluruh pekerjaan itu ke rumah, tentu menjadi tantangan tersendiri bagi ku. Kedua fungsi pekerjaan ku itu adalah sebagai akunting dan juga guru ekonomi di sebuah sekolah swasta di Tangerang Selatan.

Work From Home itu ibarat perkerja Freelance, melakukan perkerjaan dari jarak jauh dan dimana saja alias untuk saat ini tentu saja harus di rumah saja. Hal ini biasa disebut dengan remote working, pekerjanya biasanya memiliki kemampuan indenpendent thinker yaitu pekerja yang diberi misi dan target untuk diselesaikan tanpa harus diawasi secara langsung oleh atasan. Mereka ini biasanya punya inisiatif tinggi dalam bekerja, tidak hanya menunggu diberikan pekerjaan, tetapi sebaik mungkin meminta pekerjaan agar dapat memberikan kontribusi terbaiknya. Ini adalah hal baru mungkin bagi sebagian orang, tapi ini adalah tantangan yang dapat membuktikan bahwa masyarakat Indonesia sudah mampu bekerja secara mandiri dengan hasil kerja yang berkualitas.

Sebagai pekerja freelancer kamu akan dibayar sesuai dengan kualitas dan beban kerja kamu, bukan berdasarkan waktu jam kerja kamu ketika berada di dalam kantor dengan gaji yang flat. Memang bukan zona nyaman yah, tapi jelas ini jadi motivasi untuk bekerja dengan kontribusi terbaik untuk hasil yang lebih baik juga. So jangan mengeluh yah kalau selama WFH ini gaji kita dipotong. Karena kalau dipikir-pikir lagi, sebenarnya beban pekerjaan kita berkurang banget selama WFH, mulai dari transaksi perusahaan yang berkurang, ataupun tidak semua pekerjaan bisa kita angkut ke rumah.

Menerapkan sistem kerja Work From Home sebenarnya dapat membuat proses pekerjaan kita lebih efektif dan efisien daripada dikerjakan di kantor. Yah bekerja di rumah bisa menghemat waktu. Kenapa bisa begitu? Ketika berkerja di kantor biasanya kita tidak bisa menghindari dari yang namanya bersosialisasi dengan teman sekantor, dimana mengobrol santai sebenarnya sangat bisa memotong keefektifan pekerjaan kita selama di kantor. Sedangkan kalau kita bekerja di rumah kita bisa lebih fokus menyelesaikannya tanpa gangguan teman sejawat. Termasuk dalam kegiatan meeting, dimana kalau dilakukan secara tatap muka langsung biasanya akan diawali basa basi dan terjadi keterlambatan di antara anggotanya. Sedangkan ketika meeting secara daring, kita sudah tidak punya alasan untuk datang terlambat ataupun membahas hal-hal yang kurang penting di tengah meeting.

Selain itu Work From Home itu bisa Sambil Santai dan Nyambi. Bekerja sambil mendengarkan musik masih bisa dilakukan pada saat kita bekerja di kantor. Tapi bagaimana kalau bekerja di kantor sambil melakukan hobi misalnya menonton film, yakin masih bisa? Wah bisa sih, tapi kemungkinan kamu akan langsung dipecat. So ini lah saatnya kamu yang lagi WHF bisa menikmati bekerja sambil nyambi melakukan hobi kamu tanpa diawasi atasan. Tidak hanya hobi yang bisa kamu lakukan selama WFH, kamu juga bisa mengikuti kursus online untuk meningkatkan kemampuan dalam bidang pekerjaanmu. Intinya WFH ini bisa memberikan kita fleksibilitas waktu dalam berkerja, tidak harus dari jam 8 sampai dengan jam 4, yang penting kita tetap harus memenuhi jam kerja standar yaitu 8 jam dalam sehari. Tapi tetap harus punya target yah untuk menuntaskan kewajiban kita sebagai pemegang amanah di kantor tempat kita bekerja.

Lalu seperti apa indikator pencapaian kerja ala WFH ini ? Selama masa WFH ini, para atasan akan membuat formula laporan WFH yang bisa diukur seberapa baik kualitas pekerjaan para bawahannya. Contohnya dengan membuat laporan WFH dalam bentuk excel yang berisi tabel-tabel list pekerjaan dengan detail waktu pengerjaannya beserta keterangan progres dari masing-masing list pekerjaan tersebut. Jadi enggak ada lagi tuh yang namanya belum kerja kalau bos belum melihat kita bekerja di depan matanya.

Kemudian yang terakhir adalah Work From Home adalah momen yang tepat banget untuk dilaksanakan selama bulan ramadhan ini. Ketika menjalankan ramadhan di kantor, apakah bisa kita selingi pekerjaan dengan ibadah ramadhan seperti tilawah dan sunah-sunah lainnya tanpa harus dikejar deadline pekerjaan dan rekan kerja ? Karena WFH ini membuat pekerjaan kita bisa lebih efektif dan efisien, dan juga dengan adanya fleksibilitas waktu, maka ini adalah hal yang menguntungkan buat kita yang ingin menjalankan kebaikan ramadan kali ini dengan lebih khusu di tengah wabah covid-19. Yuk mari kita bekerja dari rumah sekaligus berlomba-lomba dalam menjalankan ibadah ramadhan dengan lebih semangat untuk mendapatkan pahala terbaik dari Allah SWT.

Minggu, 13 Januari 2019

13 REASONS WHY - Series of Revu Indonesia



Hey, it's Maya, Maya Suci. Settle in, because I'm about to tell you the story of my life. Most specifically “Why Revu Indonesia should give me BlackPink ticket”. And if you reading this, you're one of the reason why. Boomm baa yaahh!!!

Ada yang pernah denger premis trailer ini? Para penggemar serial Netflix pasti tahu banget premis ini. Yups, apalagi kalau bukan serial 13 REASONS WHY, serial thriller viral yang saat ini sudah menginjak season 2. Eits, tapi aku lagi ga ngebahas serial ini kok. Premis ini aku pakai karena memang pas banget buat menggambarkan alasan-alasan kuat kenapa REVUINDONESIA harus kasih aku tiket konser Blackpink. So, check this out !
  1. Karena aku adalah Blink. Buat aku mereka itu simbol Girls Power banget deh.
  2. Karena aku suka banget musik mereka yang berani dan beda sendiri dari girlband lainnya, yaitu perpaduan EDM & hip-hop, tapi tetep easy listening buat pendengar K-pop pada umumnya.
  3. Karena aku suka banget sama gaya Blackpink yang swag, independent, dan berani menampilkan jati diri mereka sendiri, tapi tetap bisa menampilkan sisi feminim mereka tanpa terlihat norak sama sekali.
  4. Karena aku suka banget sama kualitas suara mereka yang bagus dan sama rata, jarang banget ada girl band kayak gini.
  5. Karena aku pengen banget mendukung kerja keras mereka selama ini. Masa trainee Blackpink yang lama membuat mereka jadi seperti sekarang.
  6. Karena aku pengen banget melihat langsung kecantikan mereka. Tapi menurut aku visual jadi hal terakhir yang para Blink lihat, karena emang bener-bener kualitas musik dan bakat mereka yang membuat mereka jadi seperti sekarang.
  7. Karena aku juga rela menggambar semua members Blackpink padahal ga bisa gambar sama sekali.
  8. Karena Blackpink itu satu-satunya girl band yang berhasil menang juara 1 di acara program musik dengan waktu tercepat sejak debut, bayangin aja : 14 hari setelah debut langsung menang di Inkigayo.
  9. Selain itu MV terbaru mereka yg single Ddu-Du Ddu-Du memecahkan rekor jadi musik video Korea ditonton terbanyak dalam waktu 24 jam pertama di YouTube, bahkan mengalahkan BTS & Psy. Siapa bilang cewek selalu ada di bawah cowok, ini buktinya.
  10. My bias off course : Rose. Suaranya tuh bener-bener delicate, legit, & autentik. Baik hati & bersahabat pula dengan idol-idol yang lain.
  11. Kolaborasi terbaru mereka dengan Dua Lipa, plus mereka juga baru banget tandatangan kontrak dengan salah satu label terbesar dari Amerika. Dan yang terbaru mereka bahkan berhasil masuk line up nya festival musik tahunan Coachella di Amerika sana.
  12. Karena saat ini cuma Revu satu-satunya yang bisa mewujudkan mimpi aku nonton langsung konser Blankpink. So please REVUXBLACKPINK, kasih aku TIKETGRATISBLACKPINKREVU.
  13. Dan yang terakhir, karena aku sudah susah payah buat acrostic poem ala Blackpink.
Bla : mereka itu kayak BLAnket, menghangatkan dan memberikan kekuatan kepada sesama wanita.
Ck : Ck..Ck..Ck.. kurang apalagi coba mereka.
Pi : Pi-lihan nomer 1 deh buat girl band K-pop saat ini.
Nk : NKri itu harga mati buat orang Indonesia, tapi kalau Blankpink itu harga tiketnya yang mahal, hiks... tapi tetep mau nonton.


But waits, dari tadi aku nyebut-nyebut nama Revu tapi ga kasih keterangan apa-apa. Nih aku kasih tahu ya, Revu Indonesia itu adalah platform review yang memberikan sebuah review otentik dan memberikan kesempatan kepada reviewer untuk merasakan bekerja sebagai content creator. Platform yang diluncurkan oleh Adplus sejak Oktober 2018 ini ga main-main loh, karena sudah lebih dulu sukses besar sebagai blog platform No. 1 di negara asalnya yaitu Korea.

Buat para generasi millennial kayak kita gini nih pasti sering kebingungan deh mencari review yang tepat mengenai produk/layanan yang mau kita beli atau gunakan. Revu ini juga cocok banget loh buat kamu yang punya bakat me-review tapi blum punya wadahnya. Mungkin banyak yang nanya kenapa ga pakai Influencers atau Selegram saja untuk me-review. Alasannya karena ini adalah cara Revu menciptakan sebuah review yang otentik yaitu review yang didapat berasal dari orang yang benar-benar mencoba dan menggunakan produk/layanan tersebut.

Buat aku pribadi sih platform ini brilliant banget ya. Kali ini aku coba lihat segala manfaatnya dari persepsi sebuah brand atau produsen ya. Coba kalian bayangkan sebuah brand produk baru sudah mempromosikan produknya dengan cara meminta review dari para Influencers tapi tetap sepi pembeli, padahal kualitas produknya bagus banget. Bisa jadi hal tersebut terjadi karena hasil review nya yang terlalu dibuat-buat dan ga masuk akal. Seperti kasus Influencer Anya Geraldine yang me-review obat peninggi badan dengan cara yang ga masuk akal.

Coba deh kalian bayangkan, sudah keluar banyak uang buat bayar Influencers mahal tapi hasilnya mengecewakan. Nah, platform Revu Indonesia ini solusi terbaiknya. Nantinya produsen akan kasih SAMPEL GRATIS ke para reviewer, selanjutnya reviewer tinggal gunakan lalu kasih original REVIEW PRODUK nya. Simple dan brilliant kan!

SAMPEL GRATIS 
REVIEW PRODUK 
REVUXBLACKPINK
REVUINDONESIA
TIKETGRATISBLACKPINKREVU 

Sabtu, 23 Juni 2018

AJAK GENERASI MILENIAL BERKOPERASI DI SEKOLAH


Sebagai guru ekonomi di SMA pesantren, materi koperasi sudah pasti saya ajarkan karena memang termasuk materi ekonomi bagi anak kelas X (kurikulum 2013) dan kelas XII (kurikulum KTSP). Berbicara soal koperasi, membuat saya teringat bagaimana ketika mengajarkan materi koperasi ini di kelas. Saya selalu menjelaskan bahwa konsep koperasi ini sangat unik dan mendekati konsep ekonomi syariah, seperti betapa adilnya perhitungan Sisa Hasil Usaha (SHU), asas kekeluargaannya, konsep kebersamaannya dan masih banyak lagi. Saya ingin mereka merasa tertarik dan mencintai konsep koperasi. Tapi menjelaskannya di kelas saja, sepertinya masih belum cukup bagi para kaum milenial ini. Ketika saya bertanya apa yang mereka tahu tentang koperasi, jawabannya mereka tidak berbeda jauh, yaitu koperasi sekolah yang menjual seragam, buku pelajaran, dan perlengkapan sekolah lainnya. Materi koperasi ini memang tidak cukup dijelaskan melalui teori saja, tetapi juga harus dengan prakteknya.
            Usaha dari Kementrian Koperasi dan UKM untuk me-rebranding koperasi di era milenial seperti ini memang sejalan dengan dimasukannya meteri koperasi ke dalam pelajaran ekonomi di tingkat SMA. Maka dari itu mari kita mulai me-rebranding koperasi ini  dengan mengajak siswa-siswa SMA ini untuk berkoperasi di sekolah. Anak-anak SMA ini biasanya sangat tertarik dengan ilmu wirausaha, dan koperasi bisa menjadi wadah bagi mereka yang ingin memperdalam dan mengasah kemampuan kewirausahaannya. Tapi sayangnya seperti yang kita tahu, bahwa keterlibatan siswa di koperasi sekolah sangat terbatas, kurang mencerminkan semangat berkoperasi di sekolah. Biasanya siswa hanya dilibatkan untuk menjaga warung koperasinya, tapi apa pernah dilibatkan untuk menghitung pembukuannya, perhitungan keuntungannya, apalagi perhitungan SHU-nya, padahal hampir setiap tahun soal perhitungan SHU keluar di Ujian Nasional (UN).
            Maka dari itu dengan adanya program rebranding koperasi oleh Kementrian Koperasi dan UKM ini, sudah saatnya materi koperasi tidak hanya dijelaskan teorinya saja di kelas, tapi juga harus dipraktikkan secara langsung dari segala aspek, dari awal pembentukannya hingga perhitungan SHU, sehingga mereka tahu bahwa perhitungan SHU memang benar adanya, karena yang saya tahu selama ini belum pernah ada anak SMA mendapatkan SHU dari koperasi sekolahnya.
Salah satu konsep koperasi yang menarik menurut saya adalah membantu sebuah komunitas/ sekelompok masyarakat untuk memenuhi kebutuhan sehari-harinya secara kolektif dan mandiri, dengan mendapatkan bonus berupa keuntungan yang akan dikembalikan lagi ke komunitas tersebut berupa sisa hasil usaha (SHU), karena Koperasi merupakan salah satu bentuk badan usaha jual-beli seperti pada umumnya (ada pembelian, penjualan dan keuntungan).
Selain itu menurut saya prinsip koperasi sangat amat bermanfaat, misalnya sifat manusia di era milenial ini yang lebih menjurus ke individualistik dan serakah ingin menjadi yang paling kaya, hal ini dapat ditepis dengan konsep koperasi yang kekeluargaan, konsep koperasi sebagai lembaga nonprofit yang tidak mementingkan diri sendiri melainkan mementingkan kesejahteraan seluruh anggotanya. Tapi bukan berarti tidak ada persaingan, karena persaingan itu juga kadang diperlukan tapi harus lebih kearah sebagai motivasi. Misalkan seorang anggota akan termotivasi untuk memperbanyak transaksi di koperasi agar mendapatkan SHU dari jasa transaksinya, yang mana konsep ini tentu saja tidak ada di lembaga usaha lainnya. kemuadian konsep kesejahteraan anggota, hal ini tidak selalu diartikan sebagai keuntungan materi (SHU) yang melimpah. Kesejahteraan harus juga diartikan sebagai konsep hidup dimana seseorang dapat memenuhi kebutuhan hidup sehari-harinya secara cukup dan tidak kekurangan, dan kalau memang ada lebihnya yah berarti itu merupakan bonus yang bisa dinikmati bersama, yang lantas juga tidak membuat seseorang menjadi serakah akan keuntungannya tersebut. Konsep-konsep seperti inilah yang juga harus diketahui, disadari dan bahkan dipraktekkan oleh para kaum milenial ini, sehingga tujuan koperasi dapat tercapai. Dan salah satu caranya yah dimulai dari sekolah di tingkat SMA ini. Kalau kegiatan pramuka saja bisa menjadi kegiatan ekstrakurikuler wajib di sekolah, seharusnya praktik koperasi juga bisa digiatkan lagi di sekolah secara lebih mendetail keterlibatannya. Dengan program praktik koperasi di sekolah ini, diharapkan para siswa yang sudah lulus ini nantinya bisa melanjutkan praktik koperasi ini di lingkungannya masing-masing, bisa mengajak masyarakat di sekitarnya atau memberikan penyuluhan tentang koperasi. Hal ini sangat sejalan dengan usaha pemerintah untuk me-rebranding koperasi dan mengembalikan kejayaan koperasi kembali, melalui kegiatan praktik koperasi di tingkat sekolah.
Kemudian dikeranakan di era mileniel tidak terlepas dari generasi yang melek teknologi dan internet, maka kegiatan koperasi juga harus mengikuti zaman menggunakan teknologi yang modern seperti misalnya pembukuan secara digital, internet marketing, penggunaan teknologi dalam proses produksi dan penggunaan aplikasi untuk kemudahan akses bagi anggota (seperti aplikasi android) yang lebih kekinian untuk kids zaman now.
            Saya yakin dengan adanya program praktik koperasi sekolah bagi siswa SMA ini dapat meningkatkan pamor koperasi menjadi lebih menarik dan lebih baik lagi.